Teks Foto : External Connection Specialist Digital Marketing Operation dari Telkom Regional IV Kalimantan, Ahmad Sahrani (kanan), tengah mengabadikan momen saat kunjungan ke SMAN 6 Balikpapan / Istimewa
Suarafajar, Balikpapan – Sebagai upaya mempererat kerja sama di bidang digital, Telkom Regional IV Kalimantan yang diwakili oleh External Connection Specialist Digital Marketing Operation, Ahmad Sahrani, melakukan kunjungan ke Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 6 Balikpapan yang berlokasi di Jalan Soekarno-Hatta, Kelurahan Batu Ampar, Kecamatan Balikpapan Utara, Selasa (19/11).
Kedatangan Ahmad Sahrani disambut hangat oleh Kepala SMAN 6 Balikpapan, Zaenuri, beserta staf pengajar lainnya. Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Telkom untuk mendukung transformasi pendidikan melalui pemanfaatan teknologi digital yang semakin berkembang.
Dalam pertemuan ini, Ahmad Sahrani menekankan pentingnya sinergi antara dunia pendidikan dan Telkom Indonesia dalam mewujudkan sistem pembelajaran yang lebih maju.
“Kami (Telkom) sangat berharap SMAN 6 Balikpapan dapat terus memanfaatkan berbagai teknologi digital, terutama melalui platform Pijar Sekolah. Ini dilakukan untuk meningkatkan kualitas pendidikan di sini (SMAN 6 Balikpapan),” tutur Ahmad, Selasa (19/11).
Sebagai salah satu sekolah yang aktif menggunakan platform Pijar Sekolah, SMAN 6 Balikpapan sudah mendapat pengakuan atas upayanya dalam mengintegrasikan teknologi dalam proses pembelajaran.
Kepala SMAN 6 Balikpapan, Zaenuri, menyampaikan bahwa platform tersebut sangat membantu dalam pengelolaan data siswa, pelaksanaan ujian online, dan berbagai kegiatan administrasi.
“Kami sangat bangga dapat berperan dalam membawa SMAN 6 Balikpapan sebagai bagian dari transformasi pendidikan digital di Indonesia,” sahutnya.
Kembali ke Ahmad Sahrani. Menurutnya, kunjungan ini membuka peluang diskusi kedua belah pihak untuk menjalin kolaborasi lebih lanjut, dalam pembuatan konten digital yang dapat memperkenalkan SMAN 6 Balikpapan sebagai pengguna Pijar Sekolah kepada khalayak luas.
“Kami berharap kolaborasi konten ini dapat memperkenalkan Pijar Sekolah dan SMAN 6 Balikpapan sekaligus memperkuat kerja sama antara berbagai pihak dalam menyongsong era pendidikan digital,” tutup Ahmad di akhir kunjungan.
Lebih lanjut, Ahmad berharap kolaborasi ini dapat menghasilkan sinergi yang lebih kuat antara sektor pendidikan dan industri teknologi telekomunikasi. Dengan semangat inovasi, Telkom Indonesia dan SMAN 6 Balikpapan siap berkontribusi dalam menciptakan transformasi pendidikan berbasis digital di Kalimantan. (Redaksi Suarafajar)