Caption Foto: Sekretaris Daerah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) H. Sunggono membuka secara resmi Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke 9 tingkat Kecamatan Tenggarong Seberang.
Suarafajar, Tenggarong – Kabupaten Kutai Kartanegara kembali menggelar ajang bergengsi dalam dunia tilawah Al-Qur’an. Sekretaris Daerah H. Sunggono secara resmi membuka Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-9 tingkat Kecamatan Tenggarong Seberang yang berlangsung di Alun-Alun Desa Suka Maju pada Minggu malam (1/6/2025). Acara pembukaan diwarnai dengan tradisi pemukulan gong dan prosesi penyerahan Piala Bergilir oleh Sekretaris Camat setempat, Hendra Suryana.
Sebagai Ketua Umum Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kukar, Sunggono dalam pidatonya menyampaikan penghargaan atas dedikasi panitia dan partisipasi aktif masyarakat.
“MTQ bukan hanya sekadar lomba, melainkan bagian dari program pembinaan generasi Qur’ani yang sejalan dengan misi pembangunan karakter,” ujarnya.
Sunggono menekankan pentingnya MTQ tingkat kecamatan sebagai batu loncatan dalam sistem pembinaan berjenjang. “Melalui seleksi bertahap dari desa, kecamatan, hingga kabupaten, kami berkomitmen mencetak qori dan qoriah handal yang mampu mengharumkan nama Kukar di kancah yang lebih luas,” tambahnya.
Lebih lanjut, Sekda mengungkapkan komitmen nyata Pemkab Kukar melalui dukungan anggaran khusus untuk LPTQ. “Anggaran pembinaan telah dialokasikan secara khusus dan harus dimanfaatkan secara optimal untuk meningkatkan kompetensi peserta MTQ di semua tingkatan,” tegas Sunggono.
Ia juga menggalang semangat gotong royong seluruh komponen masyarakat. “Pelaksanaan MTQ seperti ini adalah bentuk nyata sinergi antara pemerintah dan masyarakat dalam memperkuat pondasi spiritual daerah,” tegasnya.
Di akhir sambutan, Sunggono juga berharap penyelenggaraan MTQ menjadi ajang konsolidasi nilai-nilai Islam yang moderat serta menjadi inspirasi bagi pembinaan generasi muda agar mencintai Al-Qur’an.
“Melalui MTQ, kita ingin menghadirkan ruang yang membentuk karakter anak bangsa yang religius dan berakhlak mulia,” tutupnya.
(ADV/DiskominfoKukar/VIC/TAZ)